Dalam kehidupan
sehari-hari, peran motor sangat vital. Motor digunakan untuk membantu
mempercepat dan mempermudah pekerjaan.
Motor merupakan suatu
alat yang digunakan sebagai penggerak. Beberapa motor yang sering digunakan
yaitu motor bakar dan motor listrik.
Kedua motor tersebut
merupakan alat konversi energi karena merubah energi tertentu (berdasarkan
sumber energi yang digunakan) menjadi energi yang lain (dalam hal ini menjadi energi
gerak).
1. Berdasarkan
sumbar tenaga yang digunakan
Motor
bakar
Pada motor bakar,
sumber tenaga atau energi yang digunakan untuk dirubah menjadi energi gerak
adalah berasal dari energi panas. Energi panas ini di dapatkan dari proses
pembakaran campuran bahan bakar dan udara.
Motor
listrik
Pada motor listrik,
sumber tenaga atau energi yang digunakan untuk dirubah menjadi energi gerak
adalah berasal dari energi listrik.
2. Berdasarkan
prinsip kerjanya
Motor
bakar
Prinsip kerja dari
motor bakar (motor bakar pembakaran dalam) terdiri dari empat langkah yaitu
langkah hisap, langkah kompresi, langkah usaha dan langkah buang.
Motor bakar pembakaran
dalam dibedakan menjadi dua jenis yaitu motor bensin dan motor diesel. Untuk langkah
kerja pada motor bensin antara lain :
Pada saat langkah
hisap, campuran bahan bakar dan udara dihisap masuk ke dalam ruang bakar.
Pada langkah kompresi,
campuran bahan bakar dan udara dimampatkan dari volume besar menjadi volume
yang lebih kecil sehingga tekanan dan temperaturnya meningkat.
Pada langkah usaha,
pada saat ini busi akan memercikkan bunga api sehingga akan membakar campuran
bahan bakar dan udara. akibat terjadinya pembakaran ini akan timbul ledakan
hasil pembakaran yang akan mendorong piston untuk bergerak dari TMA ke TMB.
Pada langkah buang, gas
hasil pembakaran akan dibuang keluar dari ruang bakar.
Sedangkan untuk motor
diesel, langkah kerjanya hampir sama dengan motor bensin namun perbedaannya
hanya pada saat langkah hisap hanya udara yang dihisap dan dikompresikan pada
langkah kompresi, kemudian saat langkah usaha untuk menyebabkan terjadinya
pembakaran maka nozzle menginjeksikan bahan bakar sehingga terjadi pembakaran.
Motor
listrik
Prinsip kerja motor
listrik memanfaatkan sifat-sifat dari magnet yaitu apabila dua buah magnet yang
memiliki kutub yang berbeda saling didekatkan maka akan saling tarik menarik
dan apabila dua buah magnet yang memiliki kutub yang senama maka akan saling
tolak menolak.
Oleh sebab itu, pada
motor listrik terdapat dua buah magnet, yaitu magnet yang posisinya tetap dan
magnet yang dapat berputar (atau sering disebut dengan armature).
3. Berdasarkan
polusi udara yang ditimbulkan
Motor
bakar
Karena motor bakar
untuk menghasilkan tenaga memerlukan proses pembakaran maka pada saat langkah
pembakaran ini terjadi maka akan timbul gas hasil pembakaran yang salah satunya
adalah karbon dioksida.
Karbon dioksida
merupakan salah satu polusi udara yang diakibatkan oleh motor bakar.
Motor
bensin
Berbeda dengan motor
bakar, karena pada motor bensin sumber tenaga yang digunakan adalah berasal
dari energi listrik sehingga polusi udara yang ditimbulkan sama sekali tidak
ada.
0 Response to "Perbedaan Motor Bakar dan Motor Listrik"
Post a Comment