Karburator pada kendaraan berfungsi untuk mencampur dan mengkabutkan campuran bahan bakar dan udara, mengatur rasio campuran bahan bakar dan udara serta untuk mengatur kecepatan dari mesin.
Untuk dapat menjalankan fungsi tersebut dengan baik maka pada karburator dilengkapi dengan beberapa sistem yang akan mendukung kinerja dari karburator sendiri, diantaranya adalah adanya thermostatic valve pada karburator.
Ketika kendaraan berjalan pada jalanan yang macet serta cuaca yang panas maka akan mengakibatkan ruang mesin menjadi relatif lebih panas.
Akibat yang ditimbulkannya adalah bahan bakar yang terletak di dalam karburator akan sangat mudah sekali untuk menguap dan memungkinkan uapan bahan bakar ini dapat meluap venturi.
Apabila hal tersebut terjadi maka campuran antara bahan bakar dan udara akan terlalu gemuk (kaya) dan dapat menyebabkan mesin mati, idling yang kasar dan mesin susah untuk distart.
Untuk mencegal hal tersebut agar tidak terjadi, maka pada karburator dilengkapi dengan thermostatic valve.
Bagian valve pada thermostatic valve dilengkapi dengan bimetal, sehingga ketika temperatur disekitar mesin meningkat maka bimetal ini akan mengembang.
Bimetal akan mulai membuka ketika suhu disekitar ruang mesin mencapai sekitar suhu 60⁰ celcius dan akan membuka penuh saat suhu sekitar mesin bersuhu 75⁰ celcius.
Perhatikan gambar di bawah ini :
Ketika suhu mesin normal maka bimetal yang terdapat pada thermostatic valve belum mengembang sehingga thermostatic valve masih dalam keadaan tertutup.
Karena thermostatic valve dalam keadaan tertutup maka udara dari air horn tidak dapat masuk ke dalam intake manifold melalui saluran pada thermostatic valve sehingga pada saat ini tidak ada penambahan udara.
Sedangkan ketika suhu disekitar mesin meningkat melebihi 60⁰ celcius maka thermostatic valve akan membuka.
Ketika bimetal membuka maka saluran yang terdapat di dalam thermostatic valve yang menghubungkan antara air horn dengan intake manifold akan membuka sehingga udara dari air horn dapat masuk ke intake manifold melalui thermostatic valve.
Pada saat ini terjadi penambahan udara untuk menghindari terjadinya campuran bahan bakar dan udara yang terlalu gemuk.
0 Response to "Fungsi Thermostatic Valve pada Karburator "
Post a Comment